Berita Bone Bolango
Jumat, November 7, 2025
  • Beranda
  • Berita
  • Bupati
  • Wakil Bupati
  • Sekretaris Daerah
  • Opd
No Result
View All Result
  • Beranda
  • Berita
  • Bupati
  • Wakil Bupati
  • Sekretaris Daerah
  • Opd
No Result
View All Result
Berita Bone Bolango
No Result
View All Result
Home Berita

Langkah Dalam Hujan, Bendera Dalam Genggaman dan Seruan Merdeka Dari Bone Bolango

admin by admin
Agustus 1, 2025
in Berita
0
Langkah Dalam Hujan, Bendera Dalam Genggaman dan Seruan Merdeka Dari Bone Bolango

Bupati Bone Bolango, Ismet Mile, berdiri tegak. Dengan mata menatap lekat pada bentangan bendera, ia menyampaikan pesan yang menggetarkan hati. Menurutnya, kemerdekaan bukan hanya tentang masa lalu, tetapi tentang bagaimana mewariskannya ke masa depan. (F.AKP)

0
SHARES
58
VIEWS
Share on FacebookShare on Whatsapp
Suwawa, Berita – Hujan turun pelan sejak siang hari, membasahi jalanan dan dedaunan di sekitar Objek Wisata Danau Perintis. Namun, rintik air tak menyurutkan langkah puluhan aparat, ribuan ASN, Non ASN, siswa dan masyarakat Bone Bolango yang dengan sigap membentangkan kain merah putih sepanjang 250 meter. Dari Onato Cafe, tepi danau, hingga jalanan warna bendera kebangsaan Indonesia itu berkibar, seolah menantang langit yang murung.
Kegiatan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih tahun 2025 tingkat Kabupaten Bone Bolango, di Danau Perintis Suwawa, Jumat (1/8/2025). Kegiatan ini dihadiri langsung Bupati Ismet Mile, Wakil Bupati Risman Tolingguhu, Forkopimda, serta Ketua TP. PKK Ruwaida Mile dan Wakil Ketua TP. PKK Gamaria Djura. (F.AKP)
Di tengah barisan itu, Bupati Bone Bolango, Ismet Mile, berdiri tegak. Dengan mata menatap lekat pada bentangan bendera, ia menyampaikan pesan yang menggetarkan hati. Menurutnya, kemerdekaan bukan hanya tentang masa lalu, tetapi tentang bagaimana mewariskannya ke masa depan.
“Kalau saat proklamasi pertarungan merebut bangsa adalah taruhan nyawa, maka hari ini tekad kita adalah mempertahankan kemerdekaan itu sepanjang kita masih bernapas,”ujar Bupati Ismet Mile saat memberikan sambutan pada kegiatan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih tahun 2025 tingkat Kabupaten Bone Bolango, di Danau Perintis Suwawa, Jumat (1/8/2025).
Kegiatan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih tahun 2025 tingkat Kabupaten Bone Bolango, di Danau Perintis Suwawa, Jumat (1/8/2025). Kegiatan ini dihadiri langsung Bupati Ismet Mile, Wakil Bupati Risman Tolingguhu, Forkopimda, serta Ketua TP. PKK Ruwaida Mile dan Wakil Ketua TP. PKK Gamaria Djura. (F.AKP)
Hari ini, Bone Bolango tidak hanya memperingati hari menjelang ulang tahun Proklamasi Republik Indonesia ke-80. Daerah ini sedang merajut kembali makna kemerdekaan, sebagai ikhtiar bersama, bukan sekadar kenangan historis. Dalam guyuran hujan yang membasahi bumi, semangat para Pahlawan seolah hadir kembali, diwujudkan dalam tiap langkah kaki, tiap genggaman tangan yang memegang ujung kain merah putih.
Ismet Mile menyadari, zaman telah berubah. Jika dahulu para pejuang bertarung dengan senjata dan keberanian. Kini generasi penerus ditantang dengan ketimpangan sosial, ketidaksetaraan, dan lunturnya semangat kolektif. Oleh karena itu, ia menyerukan agar seluruh masyarakat menyambut 17 Agustus dengan satu semangat yang sama, semangat untuk terus merawat warisan bangsa.
Kegiatan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih tahun 2025 tingkat Kabupaten Bone Bolango, di Danau Perintis Suwawa, Jumat (1/8/2025). Kegiatan ini dihadiri langsung Bupati Ismet Mile, Wakil Bupati Risman Tolingguhu, Forkopimda, serta Ketua TP. PKK Ruwaida Mile dan Wakil Ketua TP. PKK Gamaria Djura. (F.AKP)
“Saya harap kita satukan gerakan dan semangat. Pengorbanan hari ini adalah kelanjutan dari perjuangan pendahulu kita. Mari kita ciptakan warisan terbaik untuk anak cucu kita,” tambah Bupati Ismet Mile yang turut didampingi Wakil Bupati Risman Tolingguhu dan unsur Forkopimda Bone Bolango.
Orang nomor satu di Kabupaten Bone Bolango itu, juga menegaskan komitmennya untuk terus memperjuangkan kesetaraan di seluruh wilayah Bone Bolango, agar semangat kemerdekaan benar-benar terasa hingga ke pelosok desa. Termasuk di dalamnya memperjuangkan kesetaraan masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Pinogu.
Hujan pun tak lagi terasa dingin. Di balik tirai rintiknya, berkibar merah putih yang menjadi saksi bahwa semangat bangsa ini belum padam. Bahwa di Bone Bolango, kemerdekaan masih dirawat dengan cinta, harapan, dan tekad untuk daerah yang terus maju, unggul, dan sejahtera. (Tim Redaksi)
Tags: Bone BolangoHUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke-80Ismet MileSeruan Merdeka
Previous Post

Pemkab Bone Bolango Siap Dukung Pengembangan UNUGO

Next Post

Seribu Meter Merah Putih, Modelomo Menggenggam Merdeka

admin

admin

Next Post
Seribu Meter Merah Putih, Modelomo Menggenggam Merdeka

Seribu Meter Merah Putih, Modelomo Menggenggam Merdeka

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Bupati Bone Bolango Lantik 24 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Berikut Daftarnya

Bupati Bone Bolango Lantik 24 Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Berikut Daftarnya

Oktober 20, 2025
Bupati Ismet Akui NU Hanya Tumbuh Berkembang dan Maju Lewat Pengkaderan

Bupati Ismet Akui NU Hanya Tumbuh Berkembang dan Maju Lewat Pengkaderan

Maret 18, 2025
613 Unit Kendaraan Dinas Dicek,  Bupati Ismet Mile Tegaskan Hanya Bisa Digunakan Untuk Kepentingan Dinas

613 Unit Kendaraan Dinas Dicek, Bupati Ismet Mile Tegaskan Hanya Bisa Digunakan Untuk Kepentingan Dinas

Maret 10, 2025
Bupati Ismet Tekankan Disiplin dan Transparansi Saat Pimpin Apel Perdana Bersama Ribuan ASN dan Perangkat Desa

Bupati Ismet Mile Pastikan THR ASN Bone Bolango Cair Hari Ini, Plus TPP THR

Maret 20, 2025
Pj. Sekda Berharap DWP Bisa Memperkuat Ekonomi Keluarga

Pj. Sekda Berharap DWP Bisa Memperkuat Ekonomi Keluarga

1

Gegap Gempita Perayaan HUT Kedua IKA SMANKAB, Banyak Perlombaan Perkuat Persaudaraan

0

Milad SMP Negeri 1 Kabila Banjir Doorprize, Ada Kulkas 2 Pintu Hingga TV 50 Inch Sumbangan Rachmat Gobel

0
Merlan : Masuk ASN Tidak Mudah, Jadilah Penolong Untuk Masyarakat

Merlan : Masuk ASN Tidak Mudah, Jadilah Penolong Untuk Masyarakat

0
The Regent of Bone Bolango, Ismet Mile, was accompanied by several Primary High Leadership officials within the Bone Bolango Regency Government, while taking part in an integrated Hydrometeorological Disaster Emergency Preparedness Call, which was held at the Bone Bolango Police yard, Wednesday (5/11/2025). (F.AKP-Diskominfo)

Bone Bolango Strengthens Emergency Response to Face Hydrometeorological Disasters

November 6, 2025
Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Bone Bolango 2025

IPM Bone Bolango 2025 Tembus 73,30 di Bawah Kepemimpinan Ismet-Risman

November 6, 2025
Minahasa Selatan Gandeng Bone Bolango Bersatu Kendalikan Inflasi

Bone Bolango Jadi Lumbung Energi Hijau Baru, PT. Orbit Nusantara Raya Investasi PLTS 24 Megawatt

November 6, 2025
Minahasa Selatan Gandeng Bone Bolango Bersatu Kendalikan Inflasi

Minahasa Selatan Gandeng Bone Bolango Bersatu Kendalikan Inflasi

November 6, 2025

Recent News

The Regent of Bone Bolango, Ismet Mile, was accompanied by several Primary High Leadership officials within the Bone Bolango Regency Government, while taking part in an integrated Hydrometeorological Disaster Emergency Preparedness Call, which was held at the Bone Bolango Police yard, Wednesday (5/11/2025). (F.AKP-Diskominfo)

Bone Bolango Strengthens Emergency Response to Face Hydrometeorological Disasters

November 6, 2025
Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Bone Bolango 2025

IPM Bone Bolango 2025 Tembus 73,30 di Bawah Kepemimpinan Ismet-Risman

November 6, 2025
Minahasa Selatan Gandeng Bone Bolango Bersatu Kendalikan Inflasi

Bone Bolango Jadi Lumbung Energi Hijau Baru, PT. Orbit Nusantara Raya Investasi PLTS 24 Megawatt

November 6, 2025
Minahasa Selatan Gandeng Bone Bolango Bersatu Kendalikan Inflasi

Minahasa Selatan Gandeng Bone Bolango Bersatu Kendalikan Inflasi

November 6, 2025
  • About
  • Advertise
  • Privacy & Policy
  • Contact

© 2025 Dinas Kominfo Bone Bolango .

No Result
View All Result

© 2025 Dinas Kominfo Bone Bolango .

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?