Suwawa, Berita – Gelanggang Olahraga Harapan dan Prestasi Bone Bolango, di Kecamatan Bulango Timur, sudah siap menjadi lokasi pelaksanaan konser musik Band Ungu, Minggu (18/8/2024) malam nanti.
Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga, Muhamad Yamin Abbas mengatakan sejak Rabu malam panitia konser sudah mulai memasang peralatan pendukung untuk konser tersebut.
Yamin menjelaskan GOR Harapan dan Prestasi Bone Bolango dengan ukuran 67×110 meter mampu menampung sekitar 7.000 ribu penonton.“Jumlah itu belum ditambah dengan kapasitas tribun lapangan yang bisa menampung 3.200 penonton,”jelas Yamin.
Dirinya juga menegaskan secara keseluruhan Pemerintah Kabupaten Bone Bolango bekerja sama dengan Bank Indonesia serta unsur TNI/Polri siap melaksanakan konser Band Ungu tersebut.“Secara keseluruhan kami siap. Pengamanan, pemadam kebakaran dan ambulance standby di dalam lokasi konser nanti,”tegasnya.
Ia juga memastikan perhelatan konser di GOR Harapan dan Prestasi Bone Bolango tidak akan merusak arena lintasan lari sebab menurutnya lintasan tersebut akan dialas menggunakan karpet sehingga aman untuk dilalui oleh para pengunjung.
Sementara itu, Ketua panitia HUT RI ke 79 Kabupaten Bone Bolango Kristianto Ruchban menambahkan pelaksanaan konser tersebut telah melalui mekanisme dan kesepakatan bersama antara Pemerintah Daerah hingga unsur TNI Polri.
“Karena awalnya konser ini akan dilaksanakan di Lapangan Likada Kabila, namun karena pertimbangan keamanan dan penonton yang akan membludak, maka dipindahkan ke GOR Harapan dan Prestasi,”tandasnya
Sementara berdasarkan informasi yang diperoleh, sejak dibuka transaksi penjualan tiket konser musik tersebut masyarakat sangat berantusias menyerbunya. Hal tersebut dibuktikan dengan ludesnya penjualan tiket konser yang disediakan oleh panitia penyelenggara. (Tim Redaksi)