Suwawa, Berita – Bupati Bone Bolango, Ismet Mile menegaskan pentingnya sinergi dalam pengelolaan keuangan daerah agar lebih transparan dan akuntabel, serta sesuai aturan.
Penegasan ini disampaikan Bupati Ismet Mile, saat Exit Meeting bersama Tim BPK RI Perwakilan Provinsi Gorontalo terkait Pemeriksaan Pendahuluan LKPD Pemda Bone Bolango, di ruang rapat Bupati, Jumat (14/3/2025).
Didampingi Pj. Sekda Amir Hamzah Hadju, para Asisten, Inspektur, Kepala BKPD, dan sejumlah pimpinan OPD lainnya, Bupati Ismet pun menyampaikan bahwa informasi mengenai pengelolaan anggaran daerah yang diterima dari BPK RI Perwakilan Provinsi Gorontalo perlu segera ditindaklanjuti sesuai arahan yang diberikan.
“Setelah mendapatkan informasi terkait pengelolaan keuangan daerah ini yang perlu segera disinergikan sesuai ketentuan. Maka saya merasa perlu melakukan pembenahan dan akan menangani secara tuntas agar pengelolaan anggaran lebih baik dan sesuai aturan yang berlaku, sehingga predikat WTP yang sudah diraih 11 kali berturut-turut, itu bisa kita pertahankan,”ujar Bupati Ismet Mile.

Bupati Ismet Mile menambahkan bahwa dalam menangani hal ini, pemerintah daerah berkomitmen untuk melakukan perbaikan yang diperlukan agar tata kelola keuangan daerah semakin baik.
“Ketika saya menangani, saya langsung membenahi agar berbagai aspek yang menjadi perhatian dapat diperbaiki. Kredibilitas pengelolaan keuangan daerah sudah mengalami evaluasi beberapa kali, dan kami akan terus berupaya memperbaikinya,”tambah Bupati.
Dalam pembinaan penyelenggaraan pemerintahan daerah, Bupati juga menekankan pentingnya ruang konsultasi dengan BPK agar pemerintah daerah dapat memahami lebih jelas proses yang harus dilakukan dalam pengelolaan anggaran.
“Seharusnya ada ruang bagi kita untuk berkonsultasi dan mendapatkan informasi yang jelas terkait tata kelola keuangan daerah, sehingga semua kebijakan yang diambil dapat berjalan sesuai arahan,”ungkap Bupati Ismet.
Di saat yang sama, orang nomor satu di Kabupaten Bone Bolango itu, tak mengucapkan terima kasih atas informasi yang diberikan oleh BPK RI Perwakilan Provinsi Gorontalo dan berharap koordinasi antara pemerintah daerah dan Tim Pemeriksa BPK dapat terus berjalan dengan baik demi peningkatan kualitas tata kelola pemerintahan.
“Proses evaluasi dan perbaikan tata kelola keuangan daerah harus terus berlanjut dengan harapan dapat menciptakan sistem pemerintahan yang lebih transparan dan bertanggung jawab,”beber Bupati Ismet Mile.
