SUWAWA – Dipastikan tata kelola pengeloaan anggaran di Kabupaten Bolango kian evektif. Menyusul lahirnya sistem informasi verifikasi belanja daerah berbasis online (simfoni) yang di luncurkan di Manado beberapa waktu lalu.
Seperti disampaikan Kepala Bidang Nurshola Yusuf Taha, SE, NDH menjadi perhatian BKPD Kabupaten Bone Bolango untuk meningkatkan tata Kelola anggaran secara terintegrasi sehingga proses pelaksanaan kegiatan dapat berjalan secara efektif,efesien dan akuntabel.
“Salah satu cara adalah melakukan digitalisasi dalam proses penyerapan belanja anggaran pada system Informasi Verifikasi Belanja Daerah berbasis Online) aplikasi pengelolaan anggaran yang terintegrasi,”ujar Kabid dan menjaskan lewat system Informasi dalam memberikan layanan dan informasi kepada para pengelola keuangan di OPD akan tercipta efektifitas dan efisiensi dalam pengelolaan keuangan daerah.
“Terutama akan memberikan kemudahan layanan tagihan kepada SKPD di empat kecamatan Yang jarak jauh dari tmpat layanan seperti Kecamatan Bone Raya, Kecamatan Bone, Kecamatan Bulawa dan Kecamatan Pinogu,”terangnya.