Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan S. Uloli, mengunjungi dan menjenguk Putriana Pateda yang sedang menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Toto Kabila, Sabtu (14/10/2023).
Putriana Pateda atau yang sehari-harinya dipanggil Puput itu, merupakan gadis usia 12 tahun, anak kedua dari pasangan suami istri Irfan Pateda (34) dan Ulfa Lakoro (33) yang tinggal di Desa Permata, Kecamatan Bone, Kabupaten Bone Bolango. Anak gadis ini hanya memiliki berat badan 7 kilogram.
Kondisi yang dialami oleh Puput ini pun mendapat perhatian dari Pemerintah Kabupaten Bone Bolango, dalam hal ini Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan S. Uloli.
“Jadi Puput ini, salah satu anak yang menjadi perhatian kita. Makanya kami kunjungi bersama-sama dari Kementerian Sosial dan juga dari Jakarta dan Manado. Mudah-mudahan dengan adanya kunjungan dan perhatian dari semua pihak ini bisa meringankan beban orang tua maupun anak yang saat ini sedang dirawat,”ujar Wabup Merlan S. Uloli.
Orang nomor dua di Kabupaten Bone Bolango ini, menambahkan dari Kementerian Sosial sendiri, itu sudah datang dan mereka sudah menengok langsung kondisi anak tersebut. Bahkan mereka akan memberikan pendampingan dan memberikan bantuan, tidak saja kepada anak, tetapi juga pada keluarga pasien dalam hal ini orang tuanya.
“Keluarga pasien ini akan diberikan bantuan modal usaha untuk buka kios. Karena selama ini mereka agak kesulitan juga menjaga si kecil ini. Sementara mereka tidak ada pencaharian,”tambah Wabup Merlan, yang juga Ketua IWAPI Bone Bolango itu.
Wabup mengungkapkan selama ini anak gadis tersebut memang sudah dalam penanganan Pemerintah Daerah, tetapi karena dari sejak lahir sudah dalam kondisi yang kurang sehat atau berkebutuhan khusus seperti saat ini.
“Jadi saat ini dan kedepannya kita memastikan akan terus melakukan pendampingan. Mudah-mudahan dengan intervensi yang akan diberikan ini akan lebih banyak mengurangi beban orang tua dan si anak tersebut,”ungkap Wabup Merlan.
Lebih lanjut, Wabup mengatakan selama ini perhatian pemerintah daerah, tidak hanya kepada Putriana Pateda saja, namun hal yang sama juga diberikan kepada anak-anak lainnya, khususnya mereka anak-anak yang memiliki kebutuhan khusus atau anak stunting dan juga disabilitas.
Olehnya itu, ia merasa bersyukur jika ada masyarakat ataupun para dermawan yang ikut peduli terhadap kondisi yang dialami oleh Putriana Pateda.”Semoga kepedulian ini, masyarakat kita yang mengalami kondisi seperti ini bisa terlayani semua, apalagi di tengah kondisi keterbatasan anggaran kita di pemerintah daerah,”ucap Merlan.
Wabup menyebutkan dalam kunjungannya tersebut, Pemda Bone Bolango juga memberikan bantuan kepada anak gadis yang berkebutuhan khusus itu dan orang tuanya.
“Saya sudah titip pesan juga kepada anak-anak yang memiliki kebutuhan khusus seperti ini, tentunya harus ada perhatian terus. Jangan nanti sudah dalam kondisi seperti ini, kita abaikan, apalagi dia dari keluarga yang kurang mampu, keluarga yang memiliki keterbatasan,”tandas Merlan.
Di akhir penyampaiannya, Wabup Merlan pun menitipkan pesan ke Dinas Sosial setempat, untuk bagaimana caranya anak ini tetap mendapatkan pendampingan.”Begitu juga bantuan-bantuan khusus untuk anak tersebut, juga dari Kesehatan lewat Puskesmas saya minta rutin untuk memeriksa kondisi anak ini,”pesan Merlan.
Kepada kedua orang tua dari Putriana Pateda, Wabup menyampaikan ikut prihatin dengan kondisi yang dialami putri mereka. Namun ini harus diterima dengan lapang dada, karena bagian ujian dari Allah SWT untuk bagaimana kita selaku orang tua harus sabar mengasuh anak yang berkebutuhan khusus ini.
“Insya Allah ini menjadi ibadah bagi orang tua yang mengasuh anaknya yang penuh dengan kesabaran dan ikhlasan. Sebab Allah SWT, memberikan ujian pada hamba-Nya karena dianggap hamba-Nya itu mampu melalui ujian dan cobaan ini,”tutur Wabup sambil memberikan motivasi dan penguatan kepada orang tua, Putriana Pateda. (Tim Redaksi)