Suwawa, Berita – Kabupaten Bone Bolango menargetkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) ditahun 2024 bisa mencapai angka 3,21.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bone Bolango, Misnawaty Wantogia mengungkapkan, Pemerintah Daerah telah selesai mengikuti proses wawancara evaluasi penilaian SPBE tahun 2024 yang dilaksakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).
“Dari hasil wawancara tadi ada beberapa indikator yang harus kami lengkapi seperti berkas dan data pendukung lainnya,”ungkap Misnawaty Wantogia saat diwawancarai usai Evaluasi Penilaian SPBE tahun 2024 yang dilaksakan oleh Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) secara virtual di Ruang Restorasi Kantor Bupati Bone Bolango, Jumat (18/10/2024).
Misnawaty membeberkan, Pemerintah Kabupaten Bone Bolango memasang target penilaian indeks SPBE tahun 2024 harus lebih baik dari tahun sebelumnya. Diketahui tahun 2023 kemarin, indeks SPBE Bone Bolango mencapai angka 2,95 dengan kategori baik dan tertinggi diantara Kabupaten/Kota lain di Provinsi Gorontalo.
“Tahun ini kami berupaya semaksimal mungkin agar penilaian indeks SPBE Kabupaten Bone Bolango bisa mencapai angka 3,21. Tentunya ini tidak lepas juga dari dukungan OPD-OPD yang ada di Pemerintah Daerah,”tandasnya. (Tim Redaksi)