Suwawa Timur, Berita – Aktivitas pertambangan di Kecamatan Suwawa Timur untuk sementara akan ditutup. Hal ini dilakukan seiring terjadinya tanah longsor yang menimbulkan korban meninggal sebanyak 26 orang.
Bupati Bone Bolango, Merlan S. Uloli mengatakan selama ini aktivitas pertambangan tradisional yang ada disana selama ini berjalan tanpa izin. Ia menjelaskan kewenangan untuk mengeluarkan izin pertambangan menjadi ranah dari Pemerintah Pusat.
Ia pun meminta dengan adanya kejadian atau bencana longsor ini bisa membuka perhatian dari Pemerintah Pusat agar menyadari hal tersebut. Kita sudah tahu bersama bahwa aktivitas pertambangan di sana tanpa izin dan yang mengeluarkan izin ini adalah Pemerintah Pusat.
“Olehnya, kami meminta dengan adanya kejadian atau bencana ini bisa membuka perhatian dari Pemerintah Pusat agar menyadari, karena ada ribuan orang yang menggantungkan hidup di sini, baik itu sebagai penambang, tukang ojek dan yang berjualan makanan di sana,”jelas Bupati Merlan S. Uloli saat diwawancarai awak media usai melakukan rapat evaluasi akhir Operasi SAR Terpadu pencarian korban longsor di wilayah tambang Suwawa Timur, Jumat (12/7/2024).
Merlan mengungkapkan tuntutan dari para penambang di sini agar dilegalkan dan diatur aktivitas pertambangan ini agar mereka juga bisa berkontribusi untuk daerah melalui PAD.“Terus terang selama ini kami tidak mendapatkan PAD dari aktivitas pertambangan ini. Namun ketika ada bencana seperti ini, kami yang menjadi sasaran dan kami tidak bisa lepas dari tanggung jawab itu,”ungkapnya.
Dirinya juga membeberkan banyak orang dari luar Bone Bolango tertarik untuk melakukan penambangan di wilayah tersebut terlebih lagi warga yang berada di sekitaran sini.
“Maka membuka ijin ini harus ada kajian dari Pemerintah Daerah, baik Kabupaten maupun Provinsi hingga Pusat. Kalau kita menutup aktivitas pertambangan di sana apakah bisa dijamin tidak ada lagi orang yang bekerja disana? Karena banyak dari mereka yang sudah menguasai medan di sana dan mudah saja untuk kembali melakukan aktivitas pertambangan di atas,”bebernya.
Ia pun menegaskan Pemerintah pusat harus peduli dan jangan masa bodoh atas kejadian ini. Ia berharap Pemerintah Pusat harus punya solusi atas fenomena longsor pertambangan agar tidak akan banyak lagi korban yang berjatuhan. (Tim Redaksi)
Raih keberuntungan Anda di situs slot gacor terpercaya bolago88 dengan berbagai permainan slot yang menarik dan jackpot besar Anda pasti akan terhibur dan untung besar.