Kabila, Berita – Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Gorontalo, Fikram Salilama, resmi melantik kepengurusan KONI Kabupaten Bone Bolango yang dinahkodai Yakub Tangahu untuk masa bhakti 2022-2026, di aula serbaguna SMA Negeri 1 Kabila, Sabtu (16/12/2023).
Fikram menegaskan dengan dilantiknya pengurus KONI Bone Bolango, itu artinya mulai saat ini seluruh pengurus yang dilantik harus memperlihatkan tanggung jawabnya sebagai pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia.
Sebab, kata dia, dimana-mana di organisasi itu, paling banyak yang masuk organisasi itu hanya sekadar numpang nama.”Setelah diundang dalam setiap kegiatan organisasi, tidak pernah aktif sehingga tidak melaksanakan tanggung jawabnya,”tegas Fikram.
Olehnya itu, Fikram berharap pengurus KONI Bone Bolango yang sudah dilantik ini bisa membantu pemerintah daerah untuk meningkatkan prestasi di bidang olahraga. Karena sudah menjadi tugasnya KONI membantu pemerintah dalam melaksanakan pengambilan kebijakan di bidang olahraga.
“Jadi KONI membantu membantu pemerintah, bukan membantah. Sekali lagi saya ingatkan KONI membantu bukan membantah. Karena di daerah lain ada yang sering membantah pemerintah, sehingga anggaran tidak turun, tidak dapat anggaran,”terang Fikram.
Ia pun berharap kepengurusan KONI Bone Bolango tidak ada yang sering membantah pemerintah daerah.”Saya berharap kedepan KONI Bone Bolango bisa bersinergi dengan pemerintah daerah, karena selama ini juga saya lihat bersinergi,”harap Fikram.
Harapan yang sama juga diutarakan Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kabupaten Bone Bolango, Muhamad Yamin Abbas. Ia berharap dengan kehadiran pengurus KONI Bone Bolango yang baru, ini akan berkolaborasi dengan dinas terkait dalam hal ini Disparpora untuk membina lagi atlet-atlet olahraga di Bone Bolango.
“Karena menuju atlet ke arah prestasi itu ada di naungan KONI, sedangkan arah pembinaan itu ada di Disparpora. Sehingga kalau dua ini kita berjalan dengan sinergi bagus, maka akan mendapatkan hasil yang baik,”tukas Yamin Abbas.
Sementara itu, Ketua KONI Bone Bolango Yakub Tangahu mengatakan setelah dirinya resmi dilantik bersama pengurus lainnya, ia sudah merancang bagaimana program yang akan dilaksanakan kedepan untuk bisa meningkatkan dan menciptakan prestasi olahraga di Bone Bolango lebih maju lagi.
“Mudah-mudahan kedepan kita rancang dan buat bagaimana caranya tempat olahraga yang ada di Bone Bolango dan sudah dibangun ini bisa menjai tempat peningkatkan atlet-atlet yang ada di Kabupaten Bone Bolango,”katanya.
Ia pun menargetkan pada perhelatan Pekan Olahraga Provinsi (POPROV) kedepan, Kabupaten Bone Bolango bisa menjadi juara umum berikutnya. Apalagi dengan dukungan fasilitas olahraga saat ini sudah terbangun, ini tentunya kita harus diisi dengan atlet-atlet yang mumpuni.
“Jangan sampai fasilitas olahraga sudah dibangun dengan biayai yang mahal ini, tapi tidak diisi dan dimanfaatkan oleh atlet-atlet maupun olahraga-olahragawan kita, itu namanya sia-sia,”beber Yakub Tangahu, yang juga Ketua Komite SMA Negeri 1 Kabila itu. (Tim Redaksi)
Raih keberuntungan Anda di situs slot gacor terpercaya bolago88 dengan berbagai permainan slot yang menarik dan jackpot besar Anda pasti akan terhibur dan untung besar.